Perusahaan ASUS sudah lama melintang di dunia perkomputeran. Perusahaan ini didekralasikan pada tanggal 2 april 1990 oleh TH Tung, Ted Hsu Wayne Hsieh dan MT Liao.Pada perjalanan karirnya, sebagai perusahaan IT, ASUS telah menghasilkan banyak produk. Perusahaan ini dikenal sebagai perusahaan dengna penjualan produknya yang cukup baik, tidak sedikit pengghargaan yang didapatkan oleh perusahaan ASUS ini. Penghargaan sebagai produk dengan desain terbaik, kualitas produk terbaik, sampai dengan penjualan terbaik pernah didapatkan oleh perusahaan ini.
Jajaran Produk Sukses ASUS
Salah satu jajaran produk dari perusahaan ASUS yang sangat sukses di pasaran adalah motherboard. Jumlah motherboard yang pernah dijual oleh ASUS sangatlah besar. Meskipun tidak ada yang pasti, diperkirakan motherboard ASUS sudah terjual hingga milyaran unit motherboard. Bahkan pada Januari 2004- 2005, ASUS menelurkan 40 juta motherboard. Tidak heran saat itu, banyak sekali komputer yang menggunakan mohtherboard dari perusahaan ini. Perusahaan ASUS sendiri dianggap sebagai perusahaan pembuat motherboard terbesar selama 6 tahun berturut-turut oleh Tom's Hardware, situs teknologi ternama.
Tidak hanya motherboard, perusahaan ASUS pun cukup sukses dengan jajaran laptopnya. Baik laptop yang mengusung ukuran kecil hingga ukuran besar, laptop ASUS benar-benar berkualitas. Salah satu seri tersuksesnya adalah Eee PC netbook yang keluar pada tahun 2008. Produk ini dianggap sebagai salah terbaik saat itu versi FORBES. Selain mendapatkan penghargaan, notebook ASUS dikenal memiliki durabilitas yang sangat baik. Bahkan laptop ASUS tergolong tangguh. Hal ini dibuktikan dengan pengujian notebook ASUS di luar angkasa selama 600 hari tanpa kerusakan. Selain itu notebook ASUS pun pernah dibawa ke puncak gunung tertinggi, Mount Everest. Hal ini membuat notebook sebagai noterbook pertama yang mencapai Mount Everest.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar